Palangka Raya – Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat III Palangka Raya Polda Kalteng mengadakan kegiatan olagraga bersama berupa sepeda santai dan jalan sehat yang bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan meningkatkan kebugaran tubuh personel, Jumat (4/7/2025) pagi.
Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Bhayangkara Tingkat III Palangka Raya AKBP dr. Anton Sudarto, M.A.R.S., mewakili Kapolda Kalteng Irjen Pol Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si., menyampaikan pentingnya menjaga kebugaran fisik, terutama bagi para personel yang memiliki tugas dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
“Kesehatan adalah modal utama bagi kita semua dalam melaksanakan tugas-tugas Kepolisian. Melalui kegiatan olahraga ini, selain menjaga kesehatan, kami juga berharap dapat meningkatkan semangat kerja dalam melayani masyarakat,” ujar Karumkit.
Kegiatan olahraga bersama diharapkan dapat memberikan manfaat positif bagi kesehatan mental dan fisik seluruh personel. Semua peserta terlihat antusias dan bersemangat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.
Kegiatan ini bukan hanya sekedar olahraga, namun juga menjadi momentum untuk memperkuat sinergi, sekaligus mempererat hubungan antar personel semakin harmonis. (har)